Kamis, 22 Mei 2014

SHARE JURNAL MENGENAI TEKNOLOGI SISTEM INFORMASI




Pengaruh Kematangan Teknologi Informasi dan Kinerja Sistem Informasi terhadap Kemanfaatan Sistem Informasi bagi Kelurahan-kelurahan di Kodia
Semarang

Sariyun Naja Anwar
Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Stikubank Semarang

Abstrak
Penelitian ini ingin menguji pengaruh langsung maupun tidak langsung Kematangan Teknologi Informasi (TI) dan Kinerja Sistem Informasi (SI) terhadap Kemanfaatan Teknologi Informasi pada Kelurahan-kelurahan di Kodia Semarang. Hasil penelitian ini diharapkan memberikan kontribusi bagi kelurahan dalam penambahan investasi dalam bidang teknologi informasi. Responden penelitian ini adalah pengelola informasi pada masing-masing kelurahan di Semarang. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan 104 sampel. Analisis yang digunakan adalah Structural Equation Modelling (SEM) dengan two step approach. Pendekatan two step digunakan untuk mengatasi masalah tidak sebandingnya rasio antara jumlah butir instrumen yang digunakan dengan sampel yang tersedia (Hart Line dan ferrel, 1996) dan untuk menghindari interaksi model pengukuran dan model struktural (Hair, et al, 1988). Hasil analisis menunjukkan bahwa kematangan teknologi informasi tidak berpengaruh secara langsung (tidak signifikan
dan negatif) terhadap kemanfaatan TI (H1). Kinerja SI berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemanfaatan TI (H2). Demikian pula pada kemanfaatan TI tidak berpengaruh terhadap kinerja sistem informasi (H3).

Kata kunci :kematangan Teknologi informasi, Kinerja sistem informasi, dan Kemanfaatan teknlogi
informasi.



©HAK CIPTA TETAP KEPADA PENELITI

1 komentar: